PKU Muhamamdiyah Delanggu
News

PROF HARUN : CIRI ORANG MUHAMMADIYAH

( Hijrah , Delanggu ). Sebagai Orang Muhammadiyah maka kita harus berbeda dengan orang lain. Berbeda disini maksudnya adalah sebagai orang Muhammadiyah maka perlu mempunyai karakteristik tersendiri, yaitu mempunyai ciri yang tidak dipunyai orang lain,  demikian pernyataan yang disampaikan oleh Prof. Dr. Harun. SH. MH selaku ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Delanggu, dalam sambutannya di pengajian Ramadhan baru-baru ini di Dukuh, Delanggu. Berdasarkan uraian Prof Harun yang juga menjabat sebagai ketua Program Doktor jurusan Hukum Universitas Muhammadiyah Surakarta, menyatakan orang muhammadiyah mempunyai ciri- ciri yang khas, diantaranya adalah pertama, orang Muhammadiyah dalam menjalankan sholat Fardhu ( wajib ) selalu berjamaah di masjid, serta melaksanakan sholat-sholat sunnah lainnya.
Kedua, warga Muhammadiyah harus gemar berinfaq , bershadaqah,  serta melaksanakan zakat, ketiga sebagai orang atau warga muhammadiyah, mereka selalu menghadiri majelis taklim, entah sebagai penyelenggara atau sebagai peserta atau sebagai narasumber/mubaligh dalam  pengajian tersebut, minimal 2 kali dalam sepekan. Berdasarkan pantauan Tim reportse Hijrah untuk di wilayah cabang Muhammadiyah Delanggu, dalam setiap minggu ada beberapa majelis taklim tarjih, diantaranya hari Minggu di Gayam dan Sribit , senin dan kamis di Masjid Kota Delanggu, Hari Rabu di Sribit dan Kepanjen, hari Jumat di Bowan.
Keempat, orang atau warga Muhammadiyah harus gemar membaca al quran, menurutnya sebagai warga Muhammadiyah harus mentargetkan one day one juz, 1 hari 1 juz.kelima, sebagai warga Muhammadiyah tidak hanya membaca Alquran saja, namun juga harus membaca buku ilmu pengetahuan, minimal 1 jam dalam sehari. keenam warga Muhammadiyah itu harus berasal dari uswathun khasanah yaitu orang-orang yang harus menjadi contoh dan tauladan. Pada kesempatan tersebut Prof Harun meminta kepada warga Muhammadiyah agar selalu berdakwah di lingkungannya. Warga Muhammadiyah harus memahami dan mengamalkan nilai-nilai Muhammadiyah. ( Wie )

About khosimjo

1 comments:

  1. Mari berusaha mengamalkan nasehat Prof. Dr. Harun. SH. MH
    Terima kasih Prof atas nasihatnya.

    BMT Ahmad Dahlan Kas Delanggu

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.