Delanggu-Hijrah. Siapa yang tak mengenal prisa satu ini, berperawakan tinggi besar, supel,mudah bergaul dan humoris, pria yang sering di sebut oleh teman-temannya dengan nama kebanggakan Simon alias Sriyanto ini tinggal di Kernen Kepanjen Delanggu, selain bekerja sebagai penunggu sepeda motor di RSU PKU Muhammadiyah Delanggu juga memiliki kesibukan lain di rumah yaitu membuat garan irus dan garan sotel dan juga sangkar burung, pria yang di karuniai tiga anak ini bercerita banyak tentang awal usahanya ini.
Di temui di rumah sekaligus tempat usahanya, terlihat beberapa orang yang sibuk dengan pekerjaannya masing masing, dan juga anak istripun turun tangan membantu kesibukannya. Kesibukan membuat sangkar burung ini telah di gelutinya selama 4 tahun dan untuk saat ini baru mengejar order garan irus dan garan sutil, dalam usaha ini sering juga mengalami pasang surut dalam order tetapi pria yang tergabung dalam Provost KOKAM ini tak pantas menyerah begitu saja.
Untuk saaat ini dia baru getol getolnya membuat garan irus sesuai order yang ada dan untuk sangkar burung baru lesu di pasaran “Untuk membuat garan irus ini dia bisa menyelesaikan 2000 (dua ribu) batang perharinya dan untuk per seribu batang di hargai Rp. 50.000 (lima puluh ribu rupiah), itu bekerja dengan santai ga kemrungsung mas” sambung simon sambil mengerjakan garan garan irusnya.
“dulu saya pernah membuat garan pacul, garan cetok dan untuk saat ini yang sedang saya kejakan membuat garan irus dan garan sotel yang hasilnya cukup lumayan bisa untuk menambah pendapatan dan menambah jajan anak-anak” sambil terkekeh kekeh seperti biasanya.
Simon pun berharap pada teman-teman yang masih memiliki waktu luang di rumahnya bisa menggunakannya untuk usaha yang bisa menambah pendapatan, dan dia mengucapkan banyak terimakasih pada PCPM Delanggu khususnya majelis Ekowira atau JARIK WIRU yang telah memberi beberapa informasi yang berguna dan bermanfaat untuk dirinya dan teman-teman. Wongso
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 comments:
Posting Komentar