PKU Muhamamdiyah Delanggu
Nasional

Sambut Milad ke-106, puluhan ribu warga Muhammadiyah Klaten ikuti jalan sehat

Salah satu peserta jalan sehat tertua jjalan sehat dari Delanggu
Klaten, Hijrah- Lebih dari 15.000 warga Muhamamdiyah se Klaten mengikuti jalan sehat yang mengambil start di GOR Gelar Sena Klaten. Selanjutnya peserta mengambil jalur menuju perempatan Bramen, kekiri menuju perembatan Bareng dan belok kiri kembali menuju Gor Gelarsena Klaten. Berbagai atribut Muhammadiyah mendukung kemeriahan jalan sehat milad yang berajuk “sehat bersama Muhammadiyah. Pelaksanakan Jalan sehat ini untuk menyambut Milad muhammadiyah ke 106.

Hari ini Pimpinan Daerah Muhammadiyah se-Jawa Tengah akan melaksanakan jalan sehat serentak dalam rangka Milad Ke-106 Muhammadiyah “Taawun Untuk Negri”. Di Klaten  Pimpinan Daerah Muhammadiyah setempat menyediakan tiket umroh sebagai hadiah utama persembahan dari STIKES Muhammadiyah setempat .

Informasi yang dihimpun sieradMU.com, jalan sehat Milad 106 Muhammadiayh di Wilayah  Jawa Tengah diperkirakan akan dihadiri setidaknya 500.000 orang. Di Klaten panitia optimis peserta tembus  15.000 orang,  begitu pula di Kabupaten Tegal, Kota Semarang dan Pemalang, sementara di Kabupaten Kudus dan Boyolali panitia menargetkan peserta jalan sehat mencapai 10.000 orang.

“Sampai dengan malam ini tiket yang sudah tersebar mencapai hampir 15,000, panitia masih menyisakan 70 tiket pengembalian dari Cabang Prambanan”,kata Ketua Panitia Jalan Sehat Pimpinan Daerah Muhammadiyah Klaten, Gunawan Wahid Hasyim, Sabtu (17/11/2018).

Gunawan menyebut kesiapan panitia hingga hari ini sudah maksimal dan seluruh panitia dapat menjalankan tugasnya dengan amanah pada pelaksanaan jalan sehat besuk.

Dalam kesempatan tersebut ketua PDM Klaten juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Panitia, jajaran Pimpinan dan seluruh unsur pembantu pimpinan, ortom, lembaga dan amal usaha yang telah memberikan sumbangsih dalam pelaksanaan jalan sehat Milad 106 Muhammadiyah di Klaten ini.

Terpisah Ketua STIKES Muhammadiyah Klaten melalui Kabag Humas Endang Sawitri berharap,  partisipasi dari Aamal Usaha Muhammadiyah berupa tiket umroh yang diserahkan kepada Panitia Jalan Sehat Pimpinan Daerah Muhammadiyah Klaten dapat membawa keberkahan bagi STIKES Muhammadiyah Klaten agar semakin maju, handal dan bermartabat di era milleneal  dan bermanfaat bagi seluruh warga persyarikatan.

“Ini ujud syukur kami Civitas Akademika STIKES Muhammadiyah Klaten dalam  menyambut Milad 106 Muhammadiyah sekaligus sebagai komitmen loyalitas kampus terhadap gerakan dakwah Muhammadiyah di Klaten ini” , ucap Endang.

Terkait dengan Milad 106 Muhammadiyah menurut Endang diharapkan gerakan dakwah persyarikatan Muhammadiyah semakin berkemajuan di era millenial dan semakin membawa keberkahan untuk seluruh umat.

Sementara itu KOKAM Delanggu ikut serta mengamankan jalannya acara jalan sehat yang diadakan di Klaten.

About khosimjo

1 comments:

  1. Menghimpun mengumpulkan bukan membubarkan yg berkumpul. Amar ma'ruf nahi munkar

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.