( Delanggu, Prospek ). Sebanyak 231 siswa Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ) Muhammadiyah Delanggu, yang semuanya adalah para siswa kelas X dari jurusan Akuntansi, Farmasi, Keperawatan, Pemasaran dan Teknik Kendaraan Ringan pada hari Senin – Sabtu, tanggal 15 – 20 September 2014 telah digembleng untuk mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan Dan Kedisiplinan ( LDK ) tahap I. Latihan Dasar Kepemimpinan ini menurut keterangan kepala sekolah Maryoto, S.Ag.MM yang didampingi oleh Wakasek kesiswaan, Nasrodin, S.Pd saat ditemui tim reportase Prospek menjelaskan bahwa kegiatan tersebut untuk memberikan dasar-dasar kepemimpinan bagi setiap siswa SMk Muhammadiyah Delanggu.
Disamping memberikan bekal dasar-dasar kepemimpinan, dalam LDk tahap I ini diharapkan para siswa bisa menanamkan nilai-nilai disiplin, taat dan patuh pada setiap aturan yang ada. Harapan kedepan setelah lulus dari SMk Muhammadiyah Delanggu, bisa mendapatkan bekal knowledge, attitude dan skill sehingga para alumni bisa langsung terjun dimasyarakat maupun didunia usaha dan dunia industri. Untuk mencapai output yang sesuai dengan harapan maka dalam LDK kali ini, pihak panitia telah melakukan kerjasama dengan para instruktur dari Group 2 Kopasus Kandang Menjangan Kartasura, Sukoharjo yang dipimpin langsung oleh Serma Rokhmadi.
Sementara itu berdasarkan keterangan Nasrodin, S.Pd selaku wakasek kesiswaan, menjelaskan kegiatan LDK tersebut baru pertama kali diadakan, dan bersifat follow up dan kontinyu artinya ada kesinambungannya dan terus menerus. Dalam LDK tahap I tersebut para siswa mendapatkan materi diantaranya adalah PBB ( Peraturan Baris Berbaris ), pemantapan disiplin, teknik menjadi pemimpinan, teknik menjadi peserta anggota, keseriusan, ketepatan waktu, Yel-Yel kekompakan kerjasama, etika berbusana, etika makan, etika kenegaraan, etika hormat kepada orangtua dan etika hormat kepada guru.
Dalam kesempatan yang sama, H. Thaufan Hidayatullah, S.Ag menjelaskan bahwa pasca diadakannya LDK maka diharapkan seluruh siswa dapat mengimplementasikan diri di lingkungan masing-maing, baik lingkungan sekolah, masyarakat maupun lingkungan dunia usaha dan dunia industri. Untuk memantau dalam implementasi tersebut maka, pihak sekolah selalu mengadakan pendampingan dan pengawasan kepada setiap siswa yang telah mengikuti LDK. Implementasi tersebut diantaranya adalah masuk sekolah tepat waktu dan tidak ada siswa yang terlambat, siswa menghormati kakak kelas, guru dan orangtua, dalam etika berbusana pihak sekolah menerapkan setiap siswa dan guru harus berpakaian rapi dan layak. Setiap siswa wajib mengenakan sepatu hitam. Bahkan sekolah selalu menyiapkan semir untuk para guru dan karyawan agar selalu berpenampilan Handsome d perlente. “ Alhamdullilah setelah siswa mengikuti LDK, hampir
Setiap hari tidak ada yang terlambat masuk sekolah, kami tidak menerima alasan apapun bagi siswa yang terlambat “ Tegas H. Thaufan yang diamini oleh Maman dan Nasrodin. Dalam LDK tersebut pihak panitia dan instruktur telah menerapkan reward and punishmen, yaitu penghargaan dan hukuman. Bagi yang berprestasi akan mendapatkan hadian dan bagi yang melanggar aturan akan mendapatkan sangsi dan hukuman edukatif. Setelah melalui seleksi yang sangat ketat berdasarkan obyektifitas yang ada, maka tim LDK Group 2 kopasus dan panitia menetapkan 4 orang sebagai peserta terbaik, diantaranya adalah Nasrurah sangadah kelas X Keperawatan, Okta Setiawan kelas X TKR, Mega Rahma dan Mega Fitri kelas X Akuntansi.
Berdasarkan keterangan para siswa yang mengikuti LDK tersebut, menyatakan merasa merasa senang dan puas, bahkan meminta untuk diadakan LDk tahap II dan III, menurut Mega Rahma dan Mega Fitri LDK ini telah membekali para siswa agar tetap selalu disiplin dalam segala hal,khususnya disiplin waktu, waktu sholat, belajar, bekerja dan lain-lain. Demikian juga dengan keterangan Nasrurah dan Okta, LDK ini merupakan kegiatan yang menyenangkan, karena materi-materinya sangat menarik, Apalagi materinya banyak diberikan diluar ruangan dan para peserta bisa mengikuti dengan fun. ( koh )
Home / News /
SMK Muhammadiyah Delanggu
/ 231 siswa SMK Muhammadiyah DelangguDigembleng LDK Group 2 Kopassus Kandang Menjangan
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 comments:
Posting Komentar