Semula direncanakan untuk 40 bed, akhirnya dapat lebih dimaksimalkan lagi menjadi 48 bed. Terdiri dari Kelas III sebanyak 8 kamar berkapasitas masing – masing 3 bed, dan 1 kamar berkapasitas 2 bed. Sedangkan untuk Kelas II terdiri dari 11 kamar masing – masing berkapasitas 2 bed.
Dengan dibukanya dua lantai gedung rawat inap tersebut diharapkan mempersingkat waktu tunggu masuk kamar rawat inap dari ruang observasi di IGD dan menjadi solusi masalah sulitnya reservasi kamar karena selalu penuh.
Fasilitas kenyamanan yang dapat dinikmati pasien selain ruangan yang luas, ketenangan suasana lingkungan adalah taman nan asri lengkap dengan kolam dan air mancurnya yang dapat dinikmati dari jendela dan balkon lantai II. Diharapkan dengan segala kenyamanan tersebut dapat mendukung pasien yang dirawat untuk mendapatkan kesembuhan.
0 comments:
Posting Komentar