Delanggu-Hijrah Gedung Rawat Inap Baru RSU PKU Muhammadiyah yang mulai dibangun Oktober lalu, tanggal 20 Juni 2014 mulai digunakan. Pengoperasiannya dilakukan secara bertahap dari lantai I dengan membuka dua unit kamar kelas I, kemudian 3 kamar vip dan menambah Kamar Kelas Imenjadi 6 unit. Sampai menjelang berita ini diturunkan sudah tersedia 12 ( dua belas ) kamar yang terdiri dari 6 Kamar Kelas I dan 6 kamar VIP.
Nantinya seluruh lantai I terdiri dari 6 unit Kamar Kelas I dan 8 unit Kamar VIP. Sedangkan lantai II saat ini sampai pada tahap penyelesaian dan pembuatan ram untuk akses dari lantai I ke lantai II yang dirancang berkapasitas maksimal 20 unit Kamar Kelas II yang masing – masing terdiri dari 2 bed, sehingga total akan tersedia 40 bed.
Selain gedung rawat inap, fasilitas baru yang juga sedang dibangun adalah satu unit gedung berlantai III . Gedung ini dipersiapkan untuk Instalasi Bedah Central ( IBS ) yang terdiri dari 4 kamar bedah, ruang rawat intensif (ICU, PICU, NICU) sebanyak 14 bed untuk dewasa, anak – anak dan bayi, unit Hemodialisa 15 bed dan 5 ruang poliklinik. Saat ini proses pembangunan telah mencapai 80%. Mohon do’a restu pembaca sekalian semoga semua fasilitas baru segera bisa digunakan untuk melayani masyarakat. Amin !
0 comments:
Posting Komentar