PKU Muhamamdiyah Delanggu
Dakwah

AMM Sribit ajak masyarakat "Nobar" film G 30 S PKI

Sribit, Hijrah- Memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang jatuh pada tanggal 1 Oktober 2017, AMM Sribit mengajak masyarakat untuk menonton bersama fil Penumpasan Pengkhianatan G 30 S PKI di halaman masjid Baiturrohiem Sribit, Sabtu (30/9) mulai jam 19.30.

Menurut koordinator nobar, Ahmad Nasiruddin mengatakan rencana nobar ini bertujuan untuk mengingatkan kembali kepada masyarakat akan pentingnya mengenang jasa para pahlawan, terutama pahlawan revolusi yang telah gugur dalam gerakan 30 september yang dilakukan oleh PKI.

Anas menyebut bahwa ini dalam rangkaian memperingati tahun baru hijriah 1439 H dan hari kesaktian Pancasila serta membuka ingatan kembali masyarakat bahwa ada sejarah kelam terhadap sejarah indonesia di masa lalu. Untuk itu, masyarakat di Sribit dan sekitarnya  diharapkan dapat mengambil pelajaran dari pemutaran film ini.

"Ini penting sekali untuk mengingat sejarah kelam dimana para jenderal dibunuh secara keci oleh PKI. Oleh karena itu kami mengajak masyarakat umum untuk nonton bareng film ini." Ujar Anas.

Disamping untuk mengingat kembali kejadian G 30 S PKI, acara nobar ini juga untuk meningkat kecintaan masyarakat kepada NKRI dengan selalu waspada adanya bahaya laten komunis.

"Sebelum nobar film G 30 S PKI kami harapkan masyarakat ikut sholat berjamaah Isya' di masjid Baiturrohman." Tandas Anas. Koh/Siem

About khosimjo

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.