Delanggu Hijrah- Aksi penggalangan dana secara spontan oleh Pemuda Muhammadiyah Delanggu berhasil menggalang dana sebersar Rp 5.002.000 dan 10 ringgit Malaysa. Spontanitas tersebut dilakukan disela-sela acara Pentashorrufan Zakat yang diselnggarakan oleh Lazismu PCM Delanggu.
Koordinator penggalangan aksi, Dian Iswanto mengatakan Penggalangan dana yang dilakukan pada acara pentashorrufan zakat tersebut merupakan bentuk kepedulian warga Muhammadiyah Delanggu terhadap kepada etnis Rohingya yang terzalimi di Myanmar.
"Alhamdulillah, dalam 10 menit kita mmapu mengumpulkan donasi sebesar Rp 5 juta dan uang ringgit Malaysia sebesar 10 ringgit. Dan nanti dana yang terkumpul ini akan kami salurkan melalui Lazismu PCM Delanggu." Jelas Dian yang ditemui Hijrah di Grand Haji Delanggu.
Acara Pentashorrufan zakat yang diselenggarakan Lazismu PCM Delanggu tersebut dihadiri sekitar 700 jamaah. Tampak hadir tamu undangan dari Camat Delanggu, Kapolsek Delanggu, dan Danramil dari Koramil Delanggu. Koh/Siem
Home / KOKAM /
News /
Pemuda
/ Dalam 10 menit, Pemuda Muhammadiyah Delanggu kumpulkan Rp 5 juta dalam aksi #SaveRohingya
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 comments:
Posting Komentar